Video Collection

Informasi terkait pemanfaatan mesin Nvidia DGX di Universitas Gundarma


Google Collaboratory sebagai Salah Satu environment

Mata Kuliah Praktikum Unggulan merupakan praktikum dengan menggunakan mesin super komputer Nvidia DGX yang ada di Universitas Gunadarma. Salah satu environment yang dapat digunakan dalam project data science dengan Python adalah Google Collaboratory yang dapat diakses secara online.

Praktikum dengan Mesin DGX di Universitas Gunadarma

Mesin super komputer Nvidia DGX yang ada di Universitas Gunadarma, saat ini juga telah dapat dirasakan manfaatnya oleh seluruh mahasiswa Universitas Gunadarma. Mata Kuliah Praktikum Unggulan Universitas Gunadarma merupakan praktikum yang diikuti oleh mahasiswa dan dilakukan dengan akses ke mesin Nvidia DGX.

High Performance Computing (HPC) Universitas Gunadarma

High Performance Computing (HPC) yang hadir di Universitas Gunadarma adalah Mesin Nvidia DGX-1 dan DGX A100 yang memiliki kehandalan dalam melakukan pengolahan data berjumlah besar. Salah satu manfaat dalam penggunaan mesin Nvidia DGX adalah dapat memberikan efisiensi waktu ketika melakukan pengolahan data.

SOP Penggunaan Mesin DGX untuk Penelitian TA

Akademisi di Universitas Gunadarma dapat memanfaatkan mesin Nvidia DGX dalam mendukung penelitian, salah satunya adalah penelitian Tugas Akhir (TA) yang dikerjakan oleh mahasiswa. Penggunaan mesin NVidia DGX untuk penelitian dilakukan dengan Standard Operation Procedure (SOP) yang telah ditetapkan.

Kegiatan Penunjang di Universitas Gunadarma

Dalam mendukung perkembangan ilmu pengetahuan, dan pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi, Universitas Gunadarma melengkapi fasilitas laboratorium, mesin server, dan pelaksanaan kegiatan yang dapat diikuti oleh dosen, mahasiswa maupun eskternal. Pembekalan diberikan pada peserta dalam bentuk pelatihan.

Jelajah Website HPC Universitas Gunadarma

Kehadiran mesin NVidia DGX di Universitas Gunadarma diharapkan dapat memberikan banyak manfaat baik untuk internal maupun eksternal. Website High Performance Computing (HPC-UG) merupakan salah satu sarana untuk mendapatkan informasi terkait penggunaan mesin Nvidia DGX di Universitas Gunadarma.